Masih Di Tengah Pandemi, Kodim 0309/Solok Sambut Hari Juang TNI AD Dengan Bhakti Sosial Donor Darah

    Masih Di Tengah Pandemi, Kodim 0309/Solok Sambut Hari Juang TNI AD Dengan Bhakti Sosial Donor Darah

    SOLOK KOTA -   Dalam rangka menyambut Hari Juang TNI AD Tahun 2021, Kodim 0309/Solok menggelar Bhakti Sosial Donor Darah. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Makodim 0309/Solok, Jalan A. Yani No. 1 Kelurahan VI Suku, Kecamatan Lubuk Sikarah, Kota Solok, Sumatera Barat, Kamis, 9 Desember 2021.

    Dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan (Prokes) secara benar, pelaksanaan donor darah berlangsung dengan tertib. Sejumlah Prajurit, ASN Kodim 0309/Solok dan Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang LXIII Dim 0309/Solok serta personil Polres Solok Kota ikut terlibat dalam kegiatan Bhakti Sosial ini. Kegiatan Bhakti Sosial donor darah ini juga bekerja sama dengan PMI Kota Solok.

    Dandim 0309/Solok Letkol Arm Reno Triambodo, S.Sos, M.I.Pol, Bhakti Sosial donor darah ini merupakan salah satu wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat untuk memberikan sumbangsih kepada sesama yang membutuhkan pertolongan.

    "Melalui aksi sosial ini diharapkan dapat meningkatkan rasa persaudaraan antar sesama dan dengan menyumbangkan setetes darah, kita dapat menolong orang yang membutuhkan, " tutur Dandim

    Mengingat di tengah Pandemi ini, Letkol Reno berharap, baik Prajurit maupun ASN tetap menerapkan protokol kesehatan.

    Dalam kesempatan itu, dia juga menyam;paikan ucapan terima kasih kepada seluruh prajurit dan ASN Kodim 0309/Solok serta partisipan yang telah mendonorkan darahnya sehingga dapat menambah stok darah yang ada di PMI Kota Solok.

    “Dalam rangka Hari Juang TNI  AD tahun 2021 ini, kita menggelar kegiatan Bhakti Sosial donor darah dan pada kesempatan ini kita dapat mengumpulkan sebanyak 52 kantong darah, ” terang Letkol Reno.

    “Semoga donor darah ini bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan, “ pungkasnya.  (MC/Amel)

    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Wako Solok Lantik 7 Orang Pejabat Pimpinan...

    Artikel Berikutnya

    Binluh Hukum di  KTK, AKP Jufrinaldi bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Pemungutan Suara di TPS Khusus Lapas Kelas II B Laing Solok Berjalan Aman dan Lancar
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Polri Lakukan Asistensi ke Polda Jateng 
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?

    Ikuti Kami